Cara Membuat Efek Bayangan pada Link Blog

Anda merasa bosan dengan tampilan link pada blog? Atau ingin mengganti tampilan link blog jadi lebih menarik seperti posting yang telah kita bahas sebelumnya yaitu cara membuat link blog berwarna-warni. Mengubah link blog diperlukan ketelitian dan kesabaran dalam mengedit kode template karena tidak semua template mempunyai kode yang sama.

Pada kesempatan kali ini kami akan membahas cara membuat efek bayangan pada link blog. Jika Anda berminat mengubah link blog terdapat efek bayangan silahkan ikuti langkah-langkahnya berikut ini :

1. Login akun blogger Anda.
2. Pilih Template > Edit HTML > letakkan kursor pada area kode HTML.
3. Cari kode seperti dibawah ini dengan menggunakan Ctrl + F.
a:hover {
color:#FFFFFF;
text-decoration: underline;
}
4. Kemudian tambahkan kode text-shadow:3px 3px 3px #000;
a:hover {
color:#FFFFFF;
text-decoration: underline;
text-shadow:3px 3px 3px #000;
}
Keterangan:
3px 3px 3px yaitu ukuran bayangan yang akan ditampilkan.
#000 yaitu kode warna yang akan ditampilkan.
5. Klik Pratinjau template untuk mengecek hasilnya, kemudian klik Simpan template.

Nah, kini tampilan link pada blog Anda lebih menarik dan tidak membuat bosan pengunjung untuk mengkliknya, semoga bermanfaat.

Subscribe to receive free email updates:

0 Response to "Cara Membuat Efek Bayangan pada Link Blog"

Post a Comment